KORANSAKU - Warga Kelurahan Sungai Garam Kota Singkawang Kalimantan Barat dihebohkan dengan adanya balita tenggelam di Sungai pada Rabu 31 Agustus 2022. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Kepala Search dan Rescue Pontianak Yopi Haryadi membenarkan bahwa ada seorang anak balita tenggelam di Sungai Garam dan setelah ditemukan korban sudah meninggal dunia.
"Kejadian bermula ketika anak tersebut tengah bermain di depan rumah dan terlepas dari pantauan orang tuanya. kemudian terdengar suara benda yg jatuh ke sungai dan dicari anak tersebut sudah tidak ada di depan rumah,"ujar Yopi.
Baca Juga: Melanggar Kode Etik Kapolres Bandara Soetta Kombes Edwin Dipecat Tidak Hormat
Yopi menambahkan setelah peristiwa tersebut tim SAR gabungan langsung melakukan pencarian. "Tim SAR gabungan langsung melakukan pencarian, operasi SAR dilakukan dengan melakukan penyelaman dan penyisiran permukaan di sekitar lokasi kejadian. Dugaan awal korban terseret derasnya sungai pada waktu itu,"tambahnya.
Lebih lanjut Yopi mengatakan korban akhirnya ditemukan tim SAR gabungan
"Setelah melakukan pencarian kurang lebih selama lima jam tim SAR gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia. Korban ditemukan sekitar 105 Meter dari posisi awal ketika tim SAR gabungan melakukan penyelaman,"pungkasnya.
Artikel Terkait
Polsek Sandai Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Banjir
Resep Membuat Nasi Goreng Supaya Gurih dan Nikmat
Tes IQ : Tes Kesehatan Mata Cari Perbedaan Berguna Untuk Tes CPNS Atau Cari Kerjaan
BMKG Memprediksi Sejumlah Wilayah Masih Berpotensi Terjadi Hujan dan Angin Kencang
Melanggar Kode Etik Kapolres Bandara Soetta Kombes Edwin Dipecat Tidak Hormat