KORANSAKU - Puncak perayaan Hari Raya Imlek dan Cap Go Meh di Kota Pontianak diakhiri pembakaran 26 replika naga di Kompleks Yayasan Bhakti Suci, Jalan Adisucipto, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat pada Senin, 6 Februari 2023.
Ritual pembakaran 26 replika naga ini adalah puncak dari seluruh rangkaian Hari Raya Imlek dan Cap Go Meh di Kota Pontianak. Sejumlah replika naga dari sejumlah yayasan di Kubu Raya dan Kota Pontianak dibakar.
Baca Juga: Tiga langkah membuat ayam goreng sambal Mateng ulek
Sebelum dilakukan pembakaran, sisik naga yang berwarna emas menjadi rebutan warga yang menyaksikan ritual. Warga yang hadir secara tiba-tiba mencabut sisik naga tersebut.

Satu diantara warga, Ati mengatakan, bahwa sisik naga bisa membawa keberuntungan dan rezeki lancar sehingga menjadi rebutan para warga.
"Kalau yang yakin dan percaya, sisik naga ini bisa membuat keberuntungan dan rezeki menjadi lancar,"ujarnya.
Baca Juga: Dijamin nikmat, Berikut resep cara membuat kue Lapis
Ketua koordinator naga buka mata dan pembakaran replika naga Rico, mengatakan, ada sebanyak 20 replika naga yang dilakukan pembakaran di kompleks yayasan Bhakti Suci dan 6 replika naga lagi ritual pembakaran di lakukan di Siantan Pontianak Utara.
"Ritual pembakaran replika naga ini merupakan puncak perayaan Hari Raya Imlek dan setiap replika naga yang sudah di Isi dengan ritual naga buka mata sesuai tradisi harus dilakukan pembakaran supaya roh nya kembali ke khayangan,"ujarnya.
Artikel Terkait
Mimpi Digigit Ular Apakah Akan Bertemu Jodoh?, Tafsir Mimpi Digigit Ular.
Listrik Andal, Pelaku UMKM di Stadion Kridasana Singkawang Raup Jutaan Rupiah Setiap Hari
Tutup Hari Raya Imlek, 26 Replika Naga Dibakar
Dijamin nikmat, Berikut resep cara membuat kue Lapis
Tiga langkah membuat ayam goreng sambal Mateng ulek